Kamis, 25 Oktober 2012

Mengapa Agya-Alya Tak Semurah Tata Nano

VIVAnews - PT Astra International Tbk memperkenalkan produk terbarunya Astra Toyota Agya dan Astra Daihatsu Ayla pertengahan September lalu. Mobil hasil kolaborasi PT Toyota Astra Motor dan PT Astra Daihatsu Motor ini akan dipasarkan tak lebih dari Rp100 juta per unit.

Mobil ini akan mendapatkan sejumlah insentif, salah satunya bebas Pajak Penjualan Barang Mewah (PPnBM). Ini karena adik Avanza-Xenia ini mengikuti ketentuan Low Cost and Green Car. Sebab itu, harganya pun miring, tak sampai US$10 ribu.

Meski murah, LCGC Indonesia jauh lebih mahal dibandingkan Tata Nano, mobil supermurah dari India. Di negeri asalnya, Tata Nano cuma dipasarkan US$2.500 atau sekitar Rp24 juta, seperempat dari harga mobil murah Indonesia.

Pengamat industri otomotif yang juga mantan Sekretaris Jenderal Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) FX Soeseno melihat ada ketidakberesan dalam penetapan harga mobil LCGC. Menurut dia, pemerintah sebenarnya bisa menetapkan harga di bawah US$10 ribu. "Kalau India saja bisa US$2.500, mengapa Indonesia tidak," katanya saat berbincang dengan VIVAnews.

Memang, aturan LCGC hingga saat ini belum keluar. Semua baru rabaan. Seperti tingkat kandungan lokal yang harus 80 persen, bermesin tak lebih dari 1.200 cc, konsumsi bahan bakar minyak (BBM) tak lebih dari 22 kilometer per liter, dan harga tak boleh lebih dari US$10 ribu atau Rp95 juta per unit.

Soeseno mengakui ada perbedaan mesin dan material antara mobil murah Indonesia dengan India. Hanya saja harganya tak mungkin sampai empat kali lebih mahal dari Nano. "Kalau hitungan saya bisa ditekan US$5.000," katanya. "Tapi maukah margin keuntungan industri diturunkan?"
Ditambahkan Soeseno, meski ada perbedaan produk antara Tata Nano dan Agya-Ayla, spesifikasi mobil murah ini tidak jauh beda. "Misalnya kapasitas mesin, Tata Nano 600 CC, Ayla dan Agyla 1000 CC. Interiornya juga mirip," kata dia.

Karena, dari margin inilah yang membuat harga kendaraan di Indonesia membumbung tinggi.

Direktur Utama PT Astra Daihatsu Motor Sudirman MR enggan produknya disebut sekelas dengan Tata Nano. Menurut dia Astra Daihatsu Ayla sudah mengutamakan keselamatan. "Soal keamanan dan keselamatan, ini tidak bisa buat main-main," katanya.

Direktur Pemasaran PT Toyota Astra Motor Joko Trisanyoto pun mengatakan tak main-main dengan produk Agya. "Kami mengembangkan cukup lama, termasuk mengkaji kemauan konsumen, serta faktor keamanan dan keselamatan produk ini," katanya. "Jadi meski murah, bukan murahan."  (sj)

Jumat, 12 Oktober 2012

Perbedaan Toyota Agya dan Daihatsu Ayla

Pilih mana? Agya atau Ayla? keduanya sama-sama cantik dan menawan, meski tetap ada sisi kekurangannya. Pecinta otomotif, terutama yang kantingnya pas-pasan pasti kesengsem berat sama Agya dan Ayla. Selain tidak bikin dompet boros, juga berani menerima tantangan di medan berat.

Memang benar bahwa Agya dan Ayla lahir bersamaan dan menjadi produk kembar seperti halnya Avanza-Xenia dan  Rush-Terios. Namun bukan berarti Toyota Agya dan Daihatsu Ayla tidak meiliki perbedaan.

Toyota Agya dan Daihatsu Ayla justru memiliki perbedaan yang signifikan baik dari sisi desain luar maupun fitur yang ada didalamnya. Berikut ini adalah beberapa Perbedaan Antara Toyota Agya dan Daihatsu Ayla:

Kita tentunya tahu bahwa grill, bemper, dan fog lamp Toyota Agya dan Daihatsu Ayla berbeda dalam hal desain. Toyota Agya grill memilih model smile yang elegant sedangkan Daihatsu Ayla memilih grill yang tinggi dari kap mesin hingga bemper bawah sehingga tampa sporty.

Walaupun keduanya mengeluarkan 6 pilihan warna yang sama namun untuk official color saat peluncuran keduanya memilih official color yang beda. Agya memilih Dark Blue metallic sedangkan Ayla menggunakan Light blue metallic.

Logo emblem Toyota Agya berdesain burung garuda berbingkai elips sedangkan pada Daihatsu Ayla berbentuk menyerupai huruf A berbingkai elips.

Pada emblem belakang, Toyota Agya menempelkan logo "Astra Toyota" sedang Daihatsu Ayla menempelkan logo "Astra Daihatsu".

Fitur Daihatsu Ayla tidak dipasang airbag sedangkan Agya terpasang.

Dari segi harga Daihatsu Ayla dibanderol Rp.75 jutaan hingga Rp.105 jutaan. Sedangkan Toyota Agya belum diumumkan harga resminya namun bisa dipastikan lebih tinggi

Rabu, 10 Oktober 2012

Astra Daihatsu Ayla Tipe Tertinggi Paling Dicari


detail berita
F: Kabin Astra Daihatsu Ayla tipe tertingg

JAKARTA - PT Astra Daihatsu Motor (ADM) telah resmi memperkenalkan calon mobil program Low Cost Green Car (LCGC) Astra Daihatsu Ayla sehari sebelum berlangsungnya ajang Indonesia International Motor Show dua pekan lalu.

Saat IIMS berlangsung mobil murah ini pun langsung menjadi primadona. Banyak pengunjung yang penasaran dengan bentuk, interior dan mesin yang tersemat di dalam Astra Daihatsu Ayla.

Direktur Marketing ADM Amelia Tjandra mengatakan, hasil pameran di IIMS Ayla varian tertinggi menjadi tipe yang paling diminati pengunjung. Banyak yang berkomentar, mobil ini memiliki tampilan menggoda dan tidak terlihat seperti mobil murah.

"Bagus-bagus komentarnya, mereka bilang tidak seperti mobil murah. Keren desainnya, seperti pada tampang depan yang tidak keliatan murah," katanya usai acara penerimaan penghargaan dari JD Power Asia Pasific kepada Daihatsu di Jakarta, Senin (8/10/2012).

Lebih lanjut, Daihatsu telah resmi membuka booking fee untuk mobil bermesin 1,0 liter 3 silinder tersebut sebesar Rp1 juta saat IIMS lalu. Sayang, Daihatsu enggan membeberkan secara detail berapa total angka permintaan yang telah dilakukan konsumen.

"Kami masih terus data, saya belum tahu angka pastinya. Booking fee itu bukan ke SPK (Surat Pemesanan Kendaraan) tapi lebih ke database," ungkapnya.

Astra Daihatsu Ayla tipe tertinggi menggunakan mesin 1.000 cc tiga silinder. Mesin dipadukan dengan transmisi otomatis lima percepatan. Velg depan dan belakang sudah menggunakan model alloy dengan ukuran R14, dibungkus ban berukuran 175/65.

Tipe tertinggi sudah mengadopsi sistem pengereman disc brake pada bagian depan, dan rem tromol di bagian belakang. Lampu kabut ada di bumper depan, dan juga menggunakan spion elektrik. Spoiler belakang atas juga sudah tertanam lampu rem.

Masuk ke kabin, kemudi cukup sporty dengan palang tiga, dan jok depan juga dibuat dengan model semi balap. Hanya saja head rest pada jok terlihat kurang tinggi. Sistem audio sudah menggunakan CD dan radio.

Hanya Rp 1 Juta buat Inden Daihatsu Ayla

JAKARTA – Astra Daihatsu Motor (ADM) memberikan kesempatan luas kepada publik untuk melihat dari dekat varian Astra Daihatsu Ayla di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2012.

Tidak hanya bisa melihat, bahkan ADM sudah membuka inden pemesanan Daihatsu Ayla bagi konsumen yang tertarik membelinya. Memang, harga mobil murah ramah lingkungan (LCGC) ini belum memiliki harga jual yang pasti, karena masih menunggu terbitnya regulasi LCGC dari Pemerintah.

ADM membuka kesempatan pemesanan hanya dengan membayar inden cash Rp1 juta. Inden pemesanan itu bisa dilakukan di IIMS nanti yang akan dibuka hari ini (20/9/2012) sampai 30 September 2012.

“Astra Daihatsu Ayla bisa inden pemesanan dengan membayar uang tunai Rp1 juta. Konsumen akan dapat nomor antrian pembelian,” jelas Eko Priyanto, Departement Head Value Chain PT ADM, kepada wartawan.

Eko menambahkan, nantinya di SPK (Surat Pemesanan Kendaraan) akan diberikan stempel khusus. Stempel tersebut menjelaskan keterangan bahwa belum ada harga yang mengikat buat Daihatsu Ayla ini.

Astra Daihatsu Ayla akan hadir dengan tiga model yakni model paling rendah, menangah dan paling tinggi. Mesin yang diusung tiga model Ayla ini tetap sama yakni tipe 1KR-DE, dengan tiga silinder berkapasitas 1.000 cc. Yang membedakan tiga model ini hanyalah fitur standar dan juga transmisi, dimana tipe tertinggi hadir dengan transmisi matik.

Tanya : KEMANA SAYA BISA INDEN DAIHATSU AYLA ?
Jawab : Inden Daihatsu Ayla untuk wilayah SEMARANG silahkan hubungi
  • Darojat : 0813 286 3328
  • Yuliana : 0856 4343 2220
  • Asa : 024 7027 6100
  • Johan : 024 7032 4287
  • Jones : 0812 2555 7545

Kamis, 04 Oktober 2012

Penghargaan Tertinggi Kepuasan Pelanggan Bagi Daihatsu

Penghargaan Tertinggi Kepuasan Pelanggan Bagi Daihatsu

PT Astra Daihatsu Motor (ADM) yang telah berkiprah selama 105 tahun mengusung brand Daihatsu di industri otomotif dunia, tahun ini kembali menorehkan prestasinya pada sebuah ajang penganugerahan Indonesia Satisfaction Indexs (SSI) 2012, yang diprakasai oleh J.D. Power. Hajatan yang akan diselengarakan pada hari Senin (8/10) mendatang merupakan salah satu penghargaan bergengsi, karena penghargaan tersebut merupakan refleksi atas pelayanan Daihatsu yang selama ini diberikan pada loyal customernya.    
Daihatsu yang mengantongi skor tertinggi dengan angka 780, berhasil melampaui kompetitor lainnya, dan mampu menjadi brand terbaik yang bisa memberikan pelayanan memuaskan kepada pelanggannya.
Penganugrahan yang langsung diberikan oleh Direktur JD Power Asia, Rajeev Nair, memaparkan tujuh faktor yang dapat menjadi tolak ukur atas keberhasilan yang diraih oleh Daihatsu. Ketujuh faktor tersebut meliputi, proses pengiriman, saat pengiriman, kesepakatan yang diperoleh, fasilitas dealer, tenaga pemasaran, penanganan dokumen, dan proses awal penjualan.
Studi SSI yang dilakukan di Indonesia ini, berdasarkan jawaban dari 2.805 pemilik kendaraan baru, yakni yang membeli kendaraan periode Oktober 2011 hingga Juni 2012. Dan hasil studi tersebut menempatkan Daihatsu di posisi teratas perihal kepercayaan serta kepuasan konsumennya.
“Hasil survey ini merupakan bentuk kepercayaan masyarakat Indonesia terhadap pelayanan yang telah diberikan Daihatsu. Kami akan terus memperbaiki pelayanan, karena tingkat kepuasan pelangan akan terus naik dan hal ini sejalan dengan tema besar yang sedang kami kampanyekan, Daihatsu Sahabatku,” ujar Amelia Tjandra selaku Marketing Director PT ADM.

Selasa, 02 Oktober 2012

Daihatsu Terbaru : Spesifikasi dan Harga Daihatsu Ayla

Daihatsu Terbaru : Spesifikasi dan Harga Daihatsu Ayla - Spesifikasi dan Harga Daihatsu Ayla 
Beberapa waktu yang lalu Honda telah mengeluarkan produk mobil murah, yaitu Honda Brio dengan kisaran harga Rp. 170 jutaan, Belum Lama ini Toyota juga mengeluarkan produk mobil murah, yakni Toyota Aygo atau Agya dengan kisaran harga 100 jutaan, kini giliran daihatsu yang tidak kalah murahnya dengan melaunching produk terbarunya yaitu Daihatsu Ayla, wah jadi penasaran produk barunya daihatsu, ya, setelah mengembangkan produk-produknya yang lain seperti xenia, Terrios, Sirion dan merek lainya, Daihatsu kini berkolaborasi dengan Toyota mengeluarkan produk murah meriahnya yakni Daihatsu Ayla.

Mobil Daihatsu ayla ini didesain dengan tampilan menarik serta dukungan Interior yang cukup baik, selain itu mobil terbaru Daihatsu ini sangat irit bahan bakar, 1 Liter untuk 22 km s.d 30 Km, irit banget kan?.  

Untuk kapasitas Mobil Daihatsu Ayla ini adalah 1000 cc. Daihatsu Ayla atau A-concept memiliki desain yang futuristik jika dilihat dari konsepnya. Keunikannya, antara lain, ada pada bagian interior. Di sana, konsol tengah yang biasanya ada pada mobil konvensional ditiadakan untuk menunjang kelegaan kabin.  Dikabarkan Mobil Murah daihatsu Ayla ini memiliki 4 tipe varian, dimana masing-masing varian tipe dan jenis daihatsu ayla ini memiliki perbedaan baik dari segi fitur maupun harga.Daihatsu Ayla ini ada 4 Varian yang diluncurkan, Yaitu :
  • Daihatsu Ayla Tipe D.MT
  • Daihatsu Ayla Tipe D.Plus MT
  • Daihatsu Ayla Tipe M.MT
  • Daihatsu Ayla Tipe X.MT

Anda penasaran dengan spesifikasinya, berikut saya bagikan Spesifikasi Daihatsu Ayla :
Spesifikasi dan Harga Daihatsu Ayla
Daihatsu Terbaru : Spesifikasi dan Harga Daihatsu Ayla
  • Astra Daihatsu Ayla memiliki bobot 745 kg (berat kosong)
  • PxLxT (3.580 mm, 1.600 mm, 1.530 mm dan wheelbase 2.730 mm dan radius putar 4,4 meter.
  • Pelat bodi ukuran 0,7 mm dan 0,6 mm
  • Kapasitas 5 penumpang (idealnya 4 penumpang).
  • Mesin 3 silinder 1.000 cc 1KR-DE
  • Konsumsi bahan bakar rata-rata bias mencapai sekitar 22 km/liter.
  • Dilengkapi Coupe Lines (terinspirasi dari A-concept)
  • Sistem pengereman menggunakan disc brake di depan, dan tromol belakang
  • Pelek alloy ring 14 untuk depan dan belakang ukuran 175/65.
  • Untuk Astra Daihatsu Ayla tipe menengah dan bawah menggunakan pelek kaleng yang hanya dihiasi dop. Pelek tersebut berukuran ring 13 yang dibalut ban 155/80 di depan dan belakang.
  • Transmisi otomatis 5 speed
  • CD player
  • Power window
  • Power steering
Harga Daihatsu Ayla

Untuk Harga Daihatsu Ayla ini berbeda-beda,tergantung tipenya :

  • Daihatsu Ayla Tipe D.MT Rp.75juta – 80juta
  • Daihatsu Ayla Tipe D.Plus MT Rp. 80 juta – 90 juta
  • Daihatsu Ayla Tipe M.MT Rp. 90 juta – 95 juta
  • Daihatsu Ayla Tipe X.MT Rp. 95 juta – 100 juta
Demikian Inforamasi tentang  Daihatsu Terbaru : Spesifikasi dan Harga Daihatsu Ayla, semoga bermanfaat

Kelebihan & Kekurangan Toyota Agya & Daihatsu Ayla

Kelebihan & Kekurangan Toyota Agya & Daihatsu Ayla


JAKARTA — Dari sejumlah merek kendaraan yang dipajang pada ajang pameran otomotif IIMS 2012, dua mobil “kembar” Agya dan Ayla termasuk yang menyedot perhatian pengunjung.
Daihatsu Ayla dan Toyota Agya mampu menghipnotis pengunjung pameran Indonesia International Motor Show dan pecinta otomotif di Tanah Air.
Harga yang miring dan bentuk yang futuristik menjadi daya tarik kedua produk yang disebut-sebut sebagai mobil murahnya Toyota dan Daihatsu.
Meski begitu terdapat beberapa sisi lemah dari Agya dan Ayla, antara lain:
  • Dengan cc yang kecil untuk ukuran mobil city car maka tenaga yang dihasilkan juga tidak terlalu besar yakni 65 ps saja.
  • Akselerasi dirasa masih lambat, untuk mencapai speed 100km/jam memerlukan waktu sekitar 14 detik.
  • Bobot yang terlalu ringan membuat kedua mobil ini tidak cocok untuk akselerasi cepat.
  • Fitur sangat sederhana bahkan pada Daihatsu Ayla type termurah tidak tersedia fitur airbag dan AC.
Sementara, kelebihan Agya dan Ayla adalah:
  • Agya dan Ayla dirancang dengan tidak asal jadi melainkan melalui waktu pengembangan selama tiga tahun sehingga dari segi keamanan dan kenyamanan mobil ini bisa diandalkan.
  • Agya dan Ayla terikat dengan peraturan Low Cost and Green Car (LCGC) sehingga harganya murah dan ramah lingkungan.
  • Agya dan Ayla sangat irit bahan bakar dan ramah lingkungan karena menggunakan mesin 1000cc.Untuk mencapai 30 km hanya membutuhkan 1 liter bensin.
  • Agya dan Ayla menggunakan logo/emblem dan nama asli Indonesia. Agya berasal dari bahasa sanskerta yang artinya cepat, sedangkan Ayla berarti cahaya. Toyota Agya menggunakan logo burung garuda, Daihatsu Ayla menggunakan logo huruf A.
  • Toyota Agya dan Daihatsu Ayla dapat menjawab keinginan masyarakat tentang mobil murah dan terjangkau dari sisi harga, sangat cocok bagi keadaan ekonomi bangsa Indonesia saat ini.
  • Toyota Agya dan Daihatsu Ayla memiliki interior yang luas dan nyaman dan memiliki kapasitas 5 penumpang.
  • Toyota Agya dan Daihatsu Ayla dikerjakan dengan persentase 84% konten Indonesia sehingga bisa kita sebut ini merupakan proyek mobil nasional.

Daihatsu : Ayla Mulai Dikirim Akhir Januari 2013

detail berita
PT Astra Daihatsu Motor (ADM) di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2012 memamerkan mobil murah ramah lingkungannya, yakni Astra Daihatsu Ayla.

Ayla yang dipamerkan ADM di IIMS ada dua warna, yakni merah dan hijau, keduanya mampu menarik pengunjung IIMS yang melewat booth Daihatsu di Hall A JIExpo, Kemayoran, Jakarta Utara.

Tiga hari dibuka IIMS, Ayla sudah dipesan 40 unit. Sayangnya, untuk dihari IIMS ini, pihak Daihatsu enggan menyebutkan angka pemesanan untuk Ayla.

"Animonya sangat tinggi, tapi kita belum bisa kasih tahu angka pemesanannya berapa. Karena kita tidak fokus ke penjualan. Peraturannya saja belum ada, jadi kita tidak ingin sesumbar," kata Head Domestic Marketing PT Astra Daihatsu Motor (ADM) Rio Sanggau kepada Wartawan di booth Daihatsu, Minggu (30/9/2012).

Tapi, pria yang akrab disapa Rio ini mengatakan, kalau Ayla siap untuk dikirim ke konsumen pada akhir Januari mendatang. Tapi itu semua tergantung regulasinya.

"Itu semua bergantung pada regulasi. Walapun pak Menteri mengatakan regulasinya tinggal dilahirkan, tapi kita belum tahu pastinya kapan. Omongan beliau sama saja dari dua tahun yang lalu yang mengatakan kalau regulasinya segera keluar," cetusnya.

Lebih lanjut, untuk pengiriman pertama, Ayla ditargetkan dibawah 1.000 unit dan dua bulan kedepan pengiriman akan kembali normal.

"Untuk bulan pertama, siklusnya memang seperti itu. Dibawah 1.000 unit dulu baru dibulan berikutnya 90 persennya sudah bisa sesuai dengan target, yakni 3.000 unit perbulannya," tandasnya.